Tuesday, March 29, 2016

Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS

Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS - Kali ini Majalah Seluler akan mengulas artikel Seluler terbaru berjudul Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS yang dikutip dari Tabloid Pulsa. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS, anda bisa menyimak artikel kami tentang Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS dibawah ini.
Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS


Pada hari Selasa (22/7) Facebook dikabarkan telah menyediakan jaringan koneksi internet via WiFi gratis untuk siswa SMA di Forest City, North Carolina. Berita yang dimuat di situs data center Facebook ini mengatakan bahwa Facebook bekerja sama dengan penyedia internet nirlaba yang berbasis di Carolina Utara yang disebut Pangaea.

Dilansir dari huffingtonpost, dalam beberapa bulan terakhir, Facebook telah dianggap kehilangan daya tariknya di kalangan remaja, meskipun survei terbaru dari Forrester Research menemukan bahwa orang yang berusia muda menggunakan Facebook dalam jangka waktu yang lebih besar dan dengan frekuensi lebih dari jaringan sosial lainnya. Tapi Facebook pernah mengakui bahwa selama tahun lalu Facebook mengalami penurunan jumlah pengguna remaja. Keven McCammon (juru bicara Facebook) mengatakan dalam sebuah postingan di Facebook resminya, "Program ini masih sangat awal perkembangannya dan kami semua di Facebook memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk membangun jaringan internet ini dan memastikan bahwa kami melakukan yang terbaik untuk siswa yang membutuhkannya."

Sebelumnya, Facebook membangun inisiatif di Rutherford County School yang menyediakan lebih dari 6.000 siswa sekolah menengah dan tinggi dengan menyediakan laptop pribadi. Pejabat administrasi sekolah mengatakan bahwa hampir setengah dari para pelajar tidak memiliki akses ke Wi-Fi di rumah mereka, dan itu yang dilihat Facebook sebagai salah satu kendala utama mereka sulit mengakses Facebook.

Sampai sekarang, Facebook mengatakan bahwa mereka telah menyediakan layanan untuk 75-100 titik WiFi di lingkungan dan di lingkungan sekitar sekolah. Facebook bekerja sama dengan pemerintah tata kota untuk membuat dan menetapkan titik akhir pembangunan hot spot Wi-Fi yang memberikan jangkauan terbaik di wilayah tersebut. Facebook mengatakan bahwa mereka berharap untuk memperluas program ini jika program uji coba tersebut berhasil. Dalam artian, jumlah pengguna remaja Facebook jadi meningkat

Sekian Berita Seluler terbaru dari kami mengenai Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS. Harapan kami Semoga artikel Majalah Seluler yang berjudul Tingkatkan Pengguna Remaja, Facebook Sediakan Internet Gratis di AS ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Majalah Seluler untuk mendapatkan Berita Seluler setiap harinya.